logo
  • DESAIN PENELITIAN KUALITATIF SASTRA

DESAIN PENELITIAN KUALITATIF SASTRA

In stock
0
Harga Buku Rp. 0
Harga EBook Rp. 65.000
  • Pengarang : Sugiarti, Eggy Fajar Andalas, Arif Setiawan
  • Kategori : Bahasa & Sastra
  • ISBN : 978-979-796-474-0
  • e-ISBN : 978-979-796-476-4
  • Tahun Terbit : 2020
  • Halaman : 175
  • Cetakan : Pertama
  • Ukuran : 16 x 23 cm
  • Berat : 1000

Bidang ilmu sastra, sebagai salah satu rumpun ilmu sosial humaniora, sering dianggap sebagai bidang keilmuan kelas dua. Anggapan inimuncul setidaknya disebabkan oleh beberapa faktor. Pertama, ilmu sastradianggap tidak mampu memberikan sumbangsih terhadap pemecahan problematika yang terjadi di masyarakat. Kedua, menekuni penelitian tra berarti berkutat dengan persoalan fiksi. Lantas mengapa karya fiksteliti? Apakah penelitian tersebut memberikan manfaat bagi kehidupamanusia? Ketiga, ilmu sastra sering dianggap sebagai persoalan remeh ang hanya berkaitan dengan estetika. 
Di tengah berbagai stigma dan pelabelan terhadap bidang keilmuansastra, paradigma dalam bidang keilmuan sastra terus berkembang. Bidangilmu sastra terus berupaya untuk mengembangkan sejumlah metodologipenelitiannya untuk dapat mencapai hasil yang lebih signifikan. Hal inidipengaruhi oleh berbagai hal, salah satunya yaitu upaya menempatkanstudi sastra dalam isu-isu yang tumbuh dalam masyarakat. Artinypeneliti sastra perlu menempatkan konteks penelitiannya secara nyatadalam problematika yang ada di dalam masyarakat. Jika dilihat dalam konteks perkembangan mutakhir, epistemologi sastra tidak hanya berkutat pada dimensi estetis semata, tetapi berusaha masuk ke dalam dimensi etik untuk membongkar ideologi-ideologi yangbersembunyi di balik teks sastra. Dalam konteks ini, disiplin sastra tidak hanya berkutat pada upaya pendeskripsian hasil-hasil temuannya dalamwilayah sastra, tetapi juga ikut terlibat dalam gerakan yang dikenalsebagai paradigma emansipatoris.  

PRAKATA   v
DAFTAR ISI   vii
DAFTAR GAMBAR   ix
BAB I  PENDAHULUAN   1
A.  Pengetahuan vs Ilmu Pengetahuan   2
B.  Asas Non-Positivistik   4
C.  Ontologi, Espitemologi, dan Aksiologi Sastra   10
BAB II  PENELITIAN KUALITATIF   17
A.  Karakteristik Penelitian Kualitatif   18
B.  Kapan Penelitian Kualitatif Digunakan   21
C.  Struktur Umum Penelitian Kualitatif   23
D.  Tradisi Hermeneutik dan Humanistik dalam Sastra   28
BAB III  STUDI PUSTAKA DAN LAPANGAN   33
A.  Studi Pustaka   33
B.  Studi Lapangan   39
C.  Perspektif Etik dan Emik  43
D. Informan, Responden, dan Subjek Penelitian  44
BAB IV  MASALAH PENELITIAN   47
A.  Masalah Penelitian, Tujuan Penelitian, dan Rumusan
 Masalah  49
B.  Sumber Masalah Penelitian   52
BAB V  STUDI LITERATUR   59
A.  Perkembangan Studi Obyektif Pada Obyek Material
 yang Sama   59
B.  Peta Literatur Penelitian    61
C.  Perkembangan Asumsi Teoretis   62

BAB VI  TEORI DALAM PENELITIAN KUALITATIF   65
A.  Hakikat Teori   66
B.  Fungsi Teori   68
C.  Pemilihan Teori dalam Penelitian   69
BAB VII  PENGUMPULAN DATA   71
A.  Observasi   71
B.  Wawancara   74
C.  Dokumen   82
BAB VIII ANALISIS DAN INTERPRETASI DATA   87
A.  Persiapan dan Pengoranisasian Data   87
B.  Reduksi Data   88
C.  Penyajian Data  89
D.  Penarikan Kesimpulan   90
BAB IX  BEBERAPA PENDEKATAN PENELITIAN SASTRA   91
A.  Romantisme   91
B.  Formalisme   94
C.  Strukturalisme   96
D.  Semiotika   98
E.  Marxisme   100
F.  Psikologis   102
G.  Sosiologis   104
H.  Antropologis   108
I.  Feminisme   109
J.  Poskolonialisme   112
BAB X  PROPOSAL PENELITIAN   115
A.  Proposal Penelitian Sastra Tulis   115
B.  Proposal Penelitian Sastra Lisan   129
DAFTAR PUSTAKA   145
DAFTAR ISTILAH   153
DAFTAR INDEKS   157

Informasi

Stay Connected